PEMALANG – Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-91 Tahun 2019 adalah titik awal gerakan “percepatan” pemberdayaan perempuan diberbagai bidang pembangunan dan memberikan perlindungan bagi perempuan untuk mewujudkan arahan Presiden, sehingga tema utama yang diangkat dalam PHI adalah”Perempuan Berdaya Indonesia Maju”. demikian isi sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Gusti Ayu Bintang Fatmawati, yang dibacakan Bupati Pemalang, Dr. H. Junaedi, SH., MM. Senin (23/12/2019) saat memimpin Upacara Bendera Peringatan Hari Ibu ke-91 Tahun 2019 di halaman Pendopo Kabupaten Pemalang.
Dalam isi sambutanya, Menteri mengajak semua perempuan untuk terus maju, mampu menjadi sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri dan tentunya akan bersama laki-laki menjadi kekuatan besar yang memastikan terwujudnya SDM unggul dan berdaya saing menuju Indonesia Maju.
” Selamat Hari Ibu ke-91bagi kita semua. Semoga Tuhan yang maha kuasa senantiasa melindungi semua langkah dan perjuangan dalam membangun bangsa dan negara tercinta, Indonesia “. kata Menteri.
Dalam Upacara Bendera Peringatan Hari Ibu ke-91 Tahun 2019 di Kabupaten Pemalang, seluruh petugas upacara dilakukan oleh kaum perempuan. Termasuk peserta upacaranya yang didominasi oleh kaum perempuan.
Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Bawaslu Diminta Adil Dan Profesional
Selanjutnya