PEMALANG – Bupati Pemalang, Dr. H. Junaedi, SH., MM. hari ini, Selasa (12/11/2019) melantik dan mengambil sumpah/janji penugasan guru sebagai kepala sekolah dan pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang Tahun 2019. Pelantikan sebanyak 199 orang PNS tersebut dilakukan di pendopo Kabupaten Pemalang..
Dalam sambutannya, Bupati Pemalang, Dr. H. Junaedi berkomitmen secara penuh untuk menyediakan anggaran dan sumber daya manusia untuk perbaikan pelayanan dasar guna mengurangi kesenjangan wilayah. Pemenuhan akses terhadap pendidikan, kesehatan, perumahan, air minum, sanitasi. menjadi layanan dasar yang sifatnya krusial bagi peningkatan kualitas kehidupan masyarakat dan berpengaruh langsung pada Indeks Pembangunan Manusia (IPM)
Bupati pesan, agar mereka yang baru dilantik harus melakukan terobosan -terobosan baru yang out of the box, dalam menjalankan penyediaan layanan dasar, perlindungan sosial, pemerataan layanan kesehatan, pendidikan berkualitas dan pengembangan IPTEK serta inovasi. Hal itu menjadi prasyarat keberhasilan untuk mewujudkan SDM yang handal, adaptif, kreatif dan inovatif. Kepada para pejabat yang baru diambil sumpahnya. Bupati kembali pesan, mereka harus mampu menggeser dan merobohkan dinding mental pembatas (mental block) yang ada pada dirinya
“Mental block yang ada dalam pikiran seseorang inilah yang menghambat dirinya untuk mau bergerak dan mau berubah untuk mencapai impian, tujuan, harapan, keinginan ataupun perubahan yang lebih baik dalam kehidupannya”, katanya.
Usai pelantikan dan pengambilan sumpah/janji, Bupati Pemalang, Dr.H.Junaedi, SH,MM dan Pj. Sekda Drs. Nugroho Budi Raharjo, MM. beserta pejabat terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang, menyampaikan ucapan selamat kepada mereka yang baru dilantik.
Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.