
PEMALANG – Pembina Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke-90 Tahun 2018 di Kabupaten, H. Junaedi,SH., MM. saat membacakan sambutan Menteri Pemuda Dan Olahraga Republik Indonesia, Imam Nahrawi Jum’at (26/10/2108) mengatakan, pemuda- pemuda hebat Indonesia telah lahir, dan mampu berkompetisi di kancah Asia. Perhelatan Asian Games 2018, atlet-atlet muda Indonesia berhasil bersaing dengan bangsa- bangsa Asia, dan berhasil menduduki peringkat ke-4, serta di ajang Asia Para Games 2018, para atlet Indonesia, berhasil menduduki peringkat kelima.
Dikatakannya, hal itu merupakan sejarah baru kebangkitan olahraga Indonesia, yang harus dijadikan sebagai momentum untuk terus membangun optimisme pemuda Indonesia dengan bekerja keras mewujudkan prestasi diberbagai bidangnya.
Masih dalam teks sambutan Menpora Imam Nahrawi, Bupati Pemalang, H. Junaedi menyampaikan, terkait hajat besar yang akan digelar yaitu, pesta demokrasi untuk memilih, dan menentukan pimpinan nasional, dan daerah yakni, Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Anggota legislatif, baik DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota, peran pemuda dalam mensukseskan proses pemilihan umum nanti amat sangat dibutuhkan.
“Partisipasi aktif pemuda dalam Pemilu 2019, perlu ditingkatkan untuk mewujudkan pemilu yang damai, kridibel, dan berkualitas”, katanya.
Kembali disampaikan, kalau pemuda pada generasi terdahulu mampu keluar dari jebakan sikap- sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, maka tugas pemuda saat ini, adalah harus sanggup membuka pandangan keluar batas-batas tembok kekinian dunia demi menyongsong masa depan dunia yang lebih baik.
“Wahai Pemuda Indonesia, Dunia menunggumu, berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, tekad dan cita-cita. Pengorbananmu tidak akan pernah sia- sia dalam mengubah dunia. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke-90”. kata Junaedi.
Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.