
PEMALANG – Banyak cara dilakukan untuk menyambut Peringatan Hari Kartini yang akan jatuh pada 21 April besok. Salah satunya adalah dengan menggelar lomba modeling. bagi para karyawati Dinas Kominfo Kabupaten Pemalang pada Jum’at (20/4).yang diselenggarakan di halaman dinas tersebut.
Dalam Lomba yang langsung dipandu Kepala Doskominfo, Nugroho Budi Raharjo, para karyawati tampil secara bergantian memperagakan berbagai macam gaya layaknya model profesional. Sementara para karyawan selain diposisikan menjadi penilai, fotografer, dan penonton.
Usai acara tersebut, bersama Kepala Dinas, Para Kabid dan Kasi, seluruh karyawan dan Karyawati diajak untuk beramah tamah disalah stu kantin tak jauh dari lokasi kegiatan.
Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.